Starter Persegres Melawan PSM
Persegres Gresik memenangi laga melawan PSM Makassar dengan skor 1-0 dalam
turnamen Piala Gubernur Jatim 2013 Grup C yang berlangsung di Stadion
Surajaya, Kabupaten Lamongan, Rabu petang.
Gol semata wayang tim berjuluk "Laskar Joko Samudro" tercipta dari
tandukan Maut Pape Latyr Ndiaye usai menerima umpan dari tendangan bebas
Shohei Matsunaga di menit ke-12.
Dalam pertandingan itu kedua tim sama-sama kesulitan mengembangkan
permainan karena bermain dibawah curah hujan cukup deras, bahkan
pertandingan sempat tertunda akibat lapangan tergenang air.
Meski demikian, Persegres beruntung mampu menjebol gawang PSM yang
dijaga Kiper Gaek Markus Horison di babak pertama setelah mendapatkan tendangan
bola mati. Gol Ini Membuat Ratusan Ultras ManiaYang Datang Menguningkan Stadion Surajaya Bersorak Girang.
Memasuki babak kedua, PSM yang tertinggal angka mencoba
mengembangkan permainan dengan melakukan sejumlah serangan, namun upaya Dari Trio Striker PSM Budi Sudarsono, Kenji Adichihara Dan Andi Odang beberapa kali di gagalkan penjaga gawang Anyar Persegres Sukasto Efendi.
Hingga peluit akhir dibunyikan wasit, tim asal "Kota Pudak" itu
mampu mempertahankan kemenangan dan menjadikan gol tersebut sebagai
satu-satunya.
Dengan kemenangan ini, membawa Persegres ke puncak klasemen
sementara Grup C dengan raihan empat poin, disusul Persela Lamongan
dengan hanya satu poin, dan PSM berada di posisi juru kunci tanpa poin Dan Persegres Pun Berhak Lolos Ke Semifinal Piala Gubernur Jatim 2013, Apapun Hasil Persela Melawan PSM Makassar, Jika Persela Berhasil Menang Besar Sekalipun Persegres Tetap Lolos Ke babak Semifinal Dengan Status Runer Up Terbaik.
*Come On Persegres
Persegres Gresik bermain imbang melawan tuan rumah Persela Lamongan dalam laga
Grup C Piala Gubernur Jatim 2013 di Stadion Surajaya, Kabupaten
Lamongan, Senin petang.
Gol tim asal kota pudak Gresik dicetak Striker Anyar Ndiaye Pape Latyr pada menit
ke-60 dan ke-61, sedangkan gol tim berjuluk "Laskar Joko Tingkir"
dicetak Agung Suprayogi pada menit ke-11 dan Arif Ariyanto menit ke-35.
Pada pertandingan itu, kedua tim sama-sama menerapkan sepak bola
menyerang sejak babak pertama, dan Persela yang bermain di kandang lebih
diuntungkan karena didukung puluhan suporternya yang biasa disebut "LA
Mania".
Persela membuka peluang kemenangan lebih dahulu setelah Agung
Suprayogi menerma sodoran bola dari sektor tengah dan terhindar dari
jebakan "off side", kemudian dengan tendangan setengah voli mampu
mengubah skor menjadi 1-0 pada menit ke-11.
Keunggulan ini mampu memotivasi pemain lainnya untuk bangkit
sehingga tim asuhan Eduard Tjong itu unggul kembali melalui Arif
Ariyanto pada menit ke-35, dan mengubah skor 2-0 yang bertahan hingga
turun minum.
Memasuki babak kedua, Persegres yang tertinggal dua gol mencoba bangkit dengan tampil lebih berani dalam menyerang.
Hal ini pun membuahkan hasil ketika pada menit ke-60 pemain asing
Ndiaye Pape Latyr menjebol gawang Persela untuk memperkecil skor menjadi
2-1.
Penjaga gawang Persela Choirul Huda kembali dipaksa memungut bola
dari gawangnya setelah Ndiaye Pape Latry mencetak gol kedua dengan
memanfaatkan kesalahan pemain belakang, dan mengubah skor menjadi 2-2.
Skor ini pun bertahan hingga pertandingan berakhir.
Pelatih Persegres Agus Yuwono mengaku puas dengan
permainan anak asuhnya sebab dibutuhkan kesabaran untuk membongkar
pertahanan Persela hingga mampu menyamakan kedudukan.
Hasil debut Coach Agus Yuwono Yang Cukup Lumayan.
#Lanjutkan Gus