Rhoma Irama dan Aceng Fikri, dua publik figur yang kini jadi dagelan politik akhir tahun. Saat ini foto Rhoma Irama dan Aceng Fikri 2014 ramai di media sosial. Apa yang didiskusikan oleh netizen?
Rhoma Irama, sang Raja Dangdut mendadak tenar ketika berkeinginan nyalon presiden. Raja kok nyapres? Itulah pertanyaan netizen. Bahkan akun Twitter Rhoma Irama for 2014 langsung muncul di linimasa.
Sosok kedua adalah Aceng Fikri. Bupati Garut yang moncer akibat skandal pernikahan kilat dengan gadis belia. Publik pun geram tatkala mengetahui jika ada cerita lain dibalik pernikahan singkat ini. Terlebih lagi talak hanya dilontarkan lewat SMS.
Nah entah siapa yang memulai, terkait dengan niatan sang Raja Dangdut nyapres, Foto Rhoma Irama dan Aceng Fikri berjabat tangan laiknya Calon Presiden dan Calon Wakil Presiden muncul di internet. Sontak netizen pun ramai memerbincangkannya.
Ada yang menyebutnya RHOCENG 2014 (Rhoma – Aceng 2014) dan ada pula yang menyebutnya NGACENG SEIRAMA 2014. Apapun sebutan dan slogannya, netizen menjodohkan kedua sebagai Capres dan Cawapres jempolan di Pilpres Republik "Sempak" Indonesia 2014 mendatang.
0 komentar:
Post a Comment